Cara Daftar dan Syarat Lengkap KIP Kuliah 2022 untuk PTS

Beritapintar.com – Cara Daftar dan Syarat Lengkap KIP Kuliah 2022 untuk PTS, Bagi calon mahasiswa PTS yang ingin mendapatkan fasilitas dari Kartu Indonesia Pintar (KIP) Kuliah, masih memiliki kesempatan untuk mendaftar. KIP Kuliah 2022 untuk kampus swasta masih dibuka hingga 31 Oktober 2022.

Dilansir dari detik.com dari laman resmi KIP Kuliah Kemdikbud, jadwal pendaftaran akun KIP Kuliah untuk PTS dibuka sejak 2 Februari hingga 31 Oktober mendatang. Bagi siswa lulusan SMA dan sederajat yang ingin melanjutkan kuliah dengan bantuan dana KIP Kuliah bisa segera mendaftar.

KIP Kuliah terbuka bagi kampus swasta namun tidak semua kampus dan prodi masuk dalam skema KIP Kuliah 2022. KIP Kuliah hanya bisa dipakai di kampus dan prodi yang bekerja sama dengan program tersebut.

Cara lihat PTS dan prodi yang terdaftar KIP Kuliah

  1. Membuka laman https://kip-kuliah.kemdikbud.go.id/
  2. Pada halaman utama bagian bawah, terdapat sesi “Cari Perguruan Tinggi/Program Studi Penerima KIP Kuliah.”
  3. Klik nama PTS pada kolom “Cari”. Lalu, lihat daftar prodi di PTS tersebut.

Jika kampus dan prodi incaranmu masuk dalam KIP Kuliah, segera lengkapi persyaratan dan lakukan pendaftaran.

Syarat KIP Kuliah 2022

Persyaratan untuk mendaftar program KIP Kuliah Tahun 2022 adalah sebagai berikut:

  1. Penerima KIP Kuliah adalah siswa SMA atau sederajat yang lulus atau akan lulus pada tahun berjalan atau telah dinyatakan lulus maksimal 2 tahun sebelumnya, serta memiliki NISN, NPSN dan NIK yang valid;
  2. Memiliki potensi akademik baik, namun memiliki keterbatasan ekonomi yang didukung bukti dokumen yang sah;
  3. Siswa SMA/ SMK/ MA atau sederajat yang lulus pada tahun berjalan dengan potensi akademik baik dan mempunyai Kartu KIP atau memiliki Kartu Keluarga Sejahtera atau terdata di Data Terpadu Kesejahteraan Sosial (DTKS) Kemensos;
  4. Lulus seleksi penerimaan mahasiswa baru, dan diterima di PTN atau PTS pada Prodi dengan Akreditasi A atau B, dan dimungkinkan dengan pertimbangan tertentu pada Prodi dengan Akreditasi C.

Setelah semua syarat ini dapat terpenuhi, kamu bisa langsung melakukan pendaftaran secara daring.

Cara daftar KIP Kuliah 2022

  1. Akses laman kip-kuliah.kemdikbud.go.id atau melalui KIP Kuliah mobile apps.
  2. Masukkan NIK, NISN, NPSN dan alamat email yang valid dan aktif.
  3. Sistem KIP Kuliah selanjutnya akan melakukan validasi NIK, NISN dan NPSN serta kelayakan mendapatkan KIP Kuliah.
  4. Jika proses validasi berhasil, Sistem KIP Kuliah selanjutnya akan mengirimkan Nomor Pendaftaran dan Kode Akses ke alamat email yang didaftarkan.
  5. Siswa menyelesaikan proses pendaftaran KIP Kuliah dan memilih jalur seleksi yang akan diikuti (SNMPTN/SBMPTN/SMPN/UMPN/Mandiri).

Demikian informasi seputar pendaftaran dan syarat KIP Kuliah 2022. Mumpung masih dibuka, segera daftar!